SELAMAT DATANG DI PUSAT INFORMASI DAN DOKUMENTASI POLSEK BALIKPAPAN BARAT, KAMI SIAP MELAYANI ANDA, APABILA ANDA MEMBUTUHKAN KAMI HUBUNGI CALL CENTER 110 ATAU (0542) 422 392 ATAU SMS HOTLINE 0852-5448-9786

Kamis, 19 Juli 2012

Polsek Gelar Operasi Cipta Kondisi Jelang Ramadhan


Balikpapan Barat, Ramadan tinggal menghitung hari. Untuk menyambut bulan suci ini, Kepolisian Sektor Balikpapan Barat Kamis (18/07) melakukan Operasi Cipta Kondisi di wilayah Balikpapan Barat.

Kapolsek Balikpapan Barat AKP Dandy Ario Yustiawan mengatakan Operasi Cipta Kondisi (Cipkon) yang dilaksanakan dengan sasaran Minuman Keras (Miras), Petasan, Prostitusi dan Tindak Kejahatan Lain yang ada di Kota Balikpapan khususnya di Balikpapan Barat.

"Operasi Cipkon digelar dengan sasaran Miras, Petasan, Prostitusi dan Tindak pidana lain yang ada di wilayah Balikpapan Barat," ungkap Kapolsek.

Kapolsek menambahkan operasi Cipkon digelar untuk menciptakan situasi keamanan dan ketertiban yang kondusif, nyaman dan aman menjelang dan selama Ramadhan tahun ini.

Dalam Operasi Cipkon yang digelar pada Kamis (18/07) mulai pukul 16.00 wita, Polsek Balikpapan Barat berhasil mengamankan seorang perempuan yang bernama Sriani (40), yang sedang menjual minuman keras (miras) tradisional jenis Tuak di rumahnya di Jl. Gunung Polisi Rt. 50 No. 47 Kel. Baru Ilir Balikpapan Barat.

Dari rumah tersebut Personel Polsek berhasil menyita 2 (dua) botol bekas minuman air mineral yang berisi sekitar masing-masing 1 (satu) liter Miras Tradisional jenis Tuak.

Selain itu juga Personel Polsek Balikpapan Barat menemukan Miras jenis Tuak yang disimpan di dalam ember bekas cat tembok 20 kiloan.

Selanjutnya Barang Bukti Miras jenis Tuak yang berhasil disita dan Penjual Tuak tersebut dibawa ke Kantor Polsek Balikpapan Barat untuk dimintai keterangan.

Dan pada malam harinya mulai pukul 21.00 wita Polsek Balikpapan Barat kembali menggelar Operasi Cipkon di Wilayah Balikpapan Barat.

Dalam operasi Cipkon yang dipimpin langsung oleh Kapolsek Balikpapan Barat AKP Dandy Ario Yustiawan kembali dengan sasaran seperti pada waktu sebelumnya yaitu Miras, Petasan, Prostitusi dan Tindak pidana lainnya.

Pertama, wilayah yang dijadikan sasaran Operasi adalah Pasar Inpres Kebun Sayur Balikpapan Barat. Setelah mengetahui wilayah sasaran Puluhan Personel langsung menuju ke lokasi dengan menggunakan Ranmor Dinas dan Pribadi.

Sesampainya di tempat sasaran personel langsung berpencar dan mendatangi setiap ada sekumpulan orang yang ada di Pasar tersebut untuk melakukan pengecekan baik Identitas maupun barang-barang yang dibawa oleh orang tersebut. Dan akhirnya pada sasaran pertama ini berjalan aman dan lancar.


Kedua, wilayah yang dijadikan sasaran adalah penjual petasan yang ada di sepanjang Jalan Letjen Suprapto tepatnya di depan Plaza Kebun Sayur. Setelah mengetahui wilayah sasarannya Puluhan Personel langsung menuju ke lokasi tersebut.

Sesampainya di lokasi Personel langsung menyebar dan langsung mendatangi beberapa penjual petasan yang berjualan di sepanjang jalan tersebut.

Dan pada saat personel melakukan pengecekan di salah satu lapak, personel Polsek menemukan puluhan petasan dan kembang api beberapa merk yang dilarang untuk diedarkan atau dijual.

Pemilik Lapak tersebut seorang perempuan yang mengaku bernama Susiyanti (36) warga Jl. Pandan Arum Rt. 27 No. 51A Kel. Margasari Balikpapan Barat.

Selanjutnya Petasan dan kembang api yang berhasil disita dibawa ke Kantor Polsek Balikpapan Barat dan untuk pemiliknya disuruh untuk datang ke Kantor Polsek Balikpapan Barat untuk dimintai keterangan.

"Alhamdulillah, Operasi Cipkon malam hari ini mendapatkan hasil dan selanjutkan akan kami laporkan ke Kapolres," ungkap Kapolsek

Disela-sela operasi Kapolsek mengatakan, selama Ramadhan hingga Idul Fitri, Polsek Balikpapan Barat tetap akan melakukan patroli secara rutin dilaksanakan setiap malam, untuk waktu akan ditentukan menyusul dan akan berlangsung selama satu bulan.


"Setiap malam, personel Polsek akan melakukan patroli selama satu bulan, namun tempat target dan sasaran baru bisa diketahui satu jam sebelum patroli dilaksanakan, agar tidak bocor duluan," ujar Kapolsek

Kapolsek menambahkan, patroli ini bertujuan untuk terus menciptakan ketenangan dan keamanan selama Ramadhan sehingga kegiatan Shalat Tarawih dilaksanakan oleh umat Islam selama Ramadhan tidak terganggu.

"Pasti masih ada di lokasi tertentu orang minum-minuman keras, dan masyarakat yang membunyikan petasan," ucapnya.

Selain itu, Polsek juga akan menugaskan personel untuk ikut melakukan Shalat Tarawih di beberapa masjid yang padat jamaah untuk melakukan pengamanan di masjid bersangkutan.

"Kami berencana akan membagi anggota untuk pengamanan masjid saat tarawih, 2 anggota akan ditempatkan di masjid-masjid. Dan untuk efektivitas pola pengamanan berjalan baik, maka satu anggota yang ditempatkan merupakan non muslim," tutup Kapolsek. (Humas_Barat)