Balikpapan Barat, Dalam rangka menyambut HUT Bhayangkara yang ke 66 Polsek Balikpapan Barat memasang spanduk ucapan di samping Mako Polsek Balikpapan Barat. Yang mana tema HUT Bhayangkara ke 66 tahun 2012 adalah Pelayanan Prima , Anti KKn , Anti Kekerasan Memantapkan Keamanan Dalam Negeri dan Supermasi Hukum guna mendukung Pembangunan Nasional.
Selain itu juga ada beberapa spanduk ucapan terpasang di beberapa titik-titik di tepi jalan maupun di perumahan warga khususnya wilayah Kecamatan Balikpapan Barat.
Yang mana spanduk-spanduk ucapan tersebut berasal mulai dari perusahaan, perkantoran, hotel, layanan publik, partai politik, organisasi kemasyarakatan dan warga masyarakat yang ada di Balikpapan khususnya Kecamatam Balikpapan Barat.
Menanggapi hal tersebut diatas Kapolres Balikpapan melalui Kapolsek Balikpapan Barat AKP Dandy Ario Yustiawan, SH, SIK mengucapkan penghargaan setinggi-tingginya kepada semua komponen masyarakat yang telah memberikan ucapan HUT Bhayangkara yang ke 66 ini.
"Kami mewakili pimpinan Polri khususnya Kapolres Balikpapan mengucapkan terima kasih dan apresiasi setinggi-tinggi kepada elemen masyarakat yang ada di Balikpapan Barat yang telah memberikan ucapan selamat kepada Jajaran Kepolisian yang akan berulang tahun ke 66 ini " ungkap Kapolsek.
Kapolsek menambahkan bahwa sesuai dengan tema yang diusung dalam HUT tahun ini Kepolisian Negara Republik Indonesia bertekad memberikan pelayanan prima kepada masyarakat sampai ke daerah-daerah dan tidak membedakan satu sama yang lainnya, guna terwujudnya Grand Strategi Polri dalam rangka memantapkan kemandirian Polri.
Selain mengusung pelayanan prima, Polri di ulang tahunnya ini juga mencanangkan Anti KKN dan Anti Kekerasan Memantapkan Keamanan Dalam Negeri dan Supermasi Hukum guna mendukung Pembangunan Nasional. (admin)